#tantangan 10 hari
#hari ke 3
#level4
#gaya belajar anak
#bunsayiip
Hari ini keluarga purnomo terbagi 2 ayah dan rafif mengambil rapor di fitrah lebah, bunda dan faith ke tukang urut.
Bunda merasa tidak enak badan, faith pun sudah lama tidak diurut, dan karena ia sedang aktif bersepeda, beberapa kali faith cerita dia jatuh.
Ayah dan Rafif mengantarkan kami urut. Kebetulan sekali ketika kami ke sana antrian terakhir sudah pulang. Sehingga kami tidak lama sudah pulang sendiri dengan ojek.
Saat rafif pulang terjadi percakapan
R: orang yg pake baju ***(karakter kartun hero) itu diurut juga de?
F: yg mana? kayaknya enggak, tadi aku diurut mas, kata nenek urut habis diurut ngak boleh lompat atau lari kenceng dulu.
Trus kata nenek urut ngak boleh makan ciki- ciki dan coklat.
Bunda kasihan mas, belakang punggungnya keluar hitam2 di urut nenek urut.
Tadi dede ngelihat ngak ada mainan di sana, tapi coki coki sekarang ada yg jual di sana.
R: waktu dulu ada ya.
B; iya seingat bunda kodok ya..
R: iya bun kodok...
Catatan bunda:
1. Faith banyak merekam "kata nenek urut" yg menunjukan dia dominan di auditory, tetapi dia juga memperhatikan sekitarnya dan menikmati proses perjalan kami urut yg menunjukan antara visual atau kinestetiknya juga menyerap informasi.
2. Rafif: walaupun Rafif tidak menemani kami urut, hanya mengantarkan kami dari jauh, tetapi dia begitu memperhatikan seorang anak dengan baju karakternya. Sedangkan bunda dan faith tidak tahu bahwa anak yg ada di sana menggunakan baju karakter hero tertentu. Dominasi gaya belajar visualnya begitu menonjol.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar