#tantangan10hari
#level11
#bundasayang
#day4
*Pentingkah Membangkitkan Fitrah Seksualitas Anak ?*
Materi Bunda Sayang #11
*Kelompok 4 :*
Gina Tri Andini
Savitri Permanasari
*Apa saja tantangan yang kita hadapi saat ini berkaitan dengan gender ?*
*1. Ketertarikan lawan jenis pada usia dini.*
*2. Mengenalkan anak usia dini tentang perbedaan laki-laki dan perempuan.*
Orangtua terkadang bingung mengajarkan anak tentang perbedaan antara anak laki-laki dengan anak perempuan. Perbedaan jenis kelamin ini mesti dikenalkan sejak dini supaya anak memahami cara berinteraksi dengan lawan jenis.
Orangtua tak perlu malu atau bingung memberitahukan anak laki-laki tentang anak perempuan, begitu sebaliknya.
Orangtua bisa mengajarkan anak untuk memahami dan menghormati tubuh orang lain. Berikut ini tips untuk orangtua ketika mengajarkan tentang jenis kelamin yang berbeda, seperti dikutip dari laman *Familyshare* :
- Akurat
- Jelas
- Ringkas
- Ilmiah
- Tanamkan Rasa Hormat
*_Referensi : (Dina Andriani © Copyright (c) 2016 TEMPO.CO)_*
*Apa itu fitrah seksualitas ? Seberapa pentingkah ?*
*Fitrah seksualitas* adalah tentang bagaimana seseorang berpikir, merasa dan bersikap sesuai fitrahnya sebagai lelaki sejati atau sebagai perempuan sejati. Menumbuhkan fitrah ini banyak tergantung pada kehadiran dan kedekatan pada Ayah dan Ibu. *(Harry Santosa)*
*Seberapa pentingkah ?*
Jika ditanya seberapa penting, maka jawabannya pun sudah pasti sangatlah penting. Mengapa? Karena dengan menumbuhkan fitrah seksualitas pada anak sejak dini, akan berdampak pada jati dirinya di masa yang akan mendatang. Anak tidak lagi bingung dengan jenis kelaminnya.
*Allah SWT berfirman :*
_"Dan anak laki-laki tidaklah seperti anak perempuan."_ *(QS. Ali Imran [3]: 36)*
*Untuk menumbuhkan fitrah seksualitas anak tentu erat sekali kaitannya dengan pendidikan seks yang tepat dan benar sejak dini. Secara umum, anak-anak akan mengalami fase-fase seksualitas berikut :*
- Fase oral 0-2 th, nikmat saat menghisap putting susu ibu
- Fase anal 2-4 th, merasa nikmat saat mengeluarkan feces dari anus
- Fase Phallic 4-7 th, anak mulai pegang alat kelamin
- Fase Genital 8-12 th, mulai tertarik pada lawan jenis
*Berdasarkan fase-fase tersebut, maka pendidikan seks dapat dilakukan secara bertahap sesuai usianya :*
- Usia 1-5 th : Kenalkan anggota tubuh anak secara detail
- Usia 5-10 th : Jawab pertanyaan anak secara benar
- Usia 10-12 th : Kenalkan tentang Haid, mimpi basah dan perubahan fisik.
Secara lebih terperinci, orangtua perlu memberikan pendidikan seks sesuai dengan jenjang usia anak.
*Tantangan Terkait Fitrah Seksualitas Anak*
- Dari lingkungan termasuk _gadget_ .
- Bagaimana anak-anak mengidolakan tokoh yang secara mode amat tidak mendidik.
- Pun ketika kita membatasi, anak-anak terpapar dari temannya. Atau lingkungan sekitar.
*Tahapan Pendidikan Seks Pada Anak.* Menurut salah seorang psikolog sekaligus seksolog bernama *Baby Jim* , _"kurangnya pengetahuan seksual pada anak akan memicu keingintahuan berlebih pada anak, terutama jika anak tersebut telah menginjak remaja."_
*Tahapan pendidikan seks pada anak :*
- Anak-anak usia TK sampai SD
- Anak-anak Usia SMP
- Remaja tingkat SMA
Pada akhirnya, penting bagi orangtua untuk terus mencari ilmu sehingga siap menghadapi berbagai tantangan yang muncul dalam pengasuhan dan pendidikan anak-anaknya. Berilmu sebelum beramal, berilmu sebelum menjawab.
_*Referensi : (Buku Bunda Sayang, 12 Ilmu Dasar Mendidik Anak)*_
_*Jan, 09 2018*_
_*Terima Kasih*_ 🙏🏻
Sumber:https://docs.google.com/presentation/d/13rbQgURQ8sVHaDZjp2uDbDs6swMy1AxOzMNgi92t6d8/mobilepresent?slide=id.p
Tidak ada komentar:
Posting Komentar